Tarif Masuk GOR Susilo yang Naik Drastis Menuai Kekecewaan

Kenaikan tarif masuk Gelanggang Olahraga (GOR) Susilo Soedarman yang dikelola Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) menuai kekecewaan dari masyarakat, terutama warga non-Unsoed. Kenaikan tarif yang dinilai terlalu drastis ini dianggap membebani masyarakat yang sering menggunakan fasilitas olahraga di sana. Banyak masyarakat umum yang menganggap kenaikan harga ini di sebabkan karena telah diadakan renovasi untuk lintasan lari yang memakan waktu empat bulan lamanya, yaitu dari tanggal 9 Septemberโ€“9 Desember 2024 lalu.

Sebelumnya, tarif masuk GOR Susilo masih tergolong terjangkau dan tidak dibedakan antara mahasiswa Unsoed dan masyarakat umum. Namun, setelah adanya kebijakan baru dari pihak pengelola, tarif mengalami kenaikan hampir lima kali lipat untuk masyarakat umum. Harga tiket masuk GOR Susilo awalnya hanya Rp2000 di hari kerja dan Rp3000 di akhir pekan. Untuk harga terbaru yang diberlakukan per tanggal 26 Februari yaitu sebagai berikut :

Sumber Instagram @pelariyan.id

Kenaikan tarif ini juga menuai reaksi di media sosial. Salah satu pengguna Instagram, @erlinaazzah7, mengungkapkan kekecewaannya dalam kolom komentar unggahan akun @pelariyan.id. “Ubur ubur ikan lele, naeknya kejam amat lee๐Ÿ˜‚”, tulisnya. Beberapa komentar juga menunjukkan kesetujuannya atas keputusan ini karena mereka menganggap hal ini demi pemeliharaan lintasan lari.

Bagikan:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *