
Purwokerto – Enam tahun berkarier sebagai dokter hewan, drh. Dikhi O. Marumata telah menjadi sosok penting di balik layanan kesehatan hewan di Cherry Pet Shop. berdedikasi tinggi terhadap kesejahteraan hewan peliharaan di Cilacap dan Purwokerto. “Saya ingin setiap hewan mendapatkan haknya untuk sehat, karena mereka juga bagian dari keluarga,” ujarnya.
Dalam kesehariannya, drh. Dikhi menangani berbagai kasus medis mulai dari operasi mayor dan minor hingga pemeriksaan darah lengkap. Ia juga melakukan tes virus, bakteri, dan parasit, serta menyediakan layanan USG, Pet ICU, dan rawat inap untuk kasus berat. “Kami berusaha memberi pelayanan selengkap mungkin agar pemilik hewan tidak perlu jauh-jauh mencari perawatan,” katanya. Di klinik ini, ia bekerja bersama rekan sejawat dengan keahlian di bidang kulit, bedah, fisioterapi, penyakit dalam, dan hewan eksotik.
Kiprahnya tidak hanya sebatas praktik medis, tetapi juga membangun kedekatan dengan masyarakat pecinta hewan. Menurut drh. Dikhi, siapa pun yang memiliki hewan kesayangan berhak mendapatkan akses layanan yang mudah dan ramah. “Kami melayani semua kalangan keluarga, mahasiswa, sampai komunitas pencinta hewan,” tuturnya. Ia menilai, dengan meningkatnya kesadaran masyarakat untuk memeriksakan hewan ke dokter merupakan tanda positif bagi kesejahteraan hewan di daerahnya.
drh. Dikhi menuturkan bahwa jumlah hewan sakit tidak selalu bergantung pada musim tertentu. “Setiap hari selalu ada pasien baru,” ujarnya. Salah satu kasus yang sering ia tangani adalah penyakit kulit dan parasit, yang umumnya mudah dikenali oleh pemilik hewan. Ia menilai penanganan cepat dan edukasi pemilik menjadi kunci agar penyakit tidak menyebar lebih luas. Dengan begitu, hewan bisa pulih lebih cepat dan tetap nyaman.
Sebagai dokter yang aktif di dua cabang Cherry Pet Shop Cilacap dan Purwokerto, drh. Dikhi juga memberikan edukasi tentang pentingnya pemeriksaan rutin. Ia menyarankan agar pemilik membawa hewan mereka ke klinik setiap tiga bulan sekali. “Kalau hewan sehat, cukup periksa berkala. Tapi kalau sakit, jangan tunda untuk datang,” tegasnya. Ia menekankan bahwa pencegahan selalu lebih baik daripada pengobatan.
Selain itu, drh. Dikhi kerap membagikan tips sederhana untuk menjaga kesehatan hewan peliharaan. Menurutnya, menjaga kebersihan lingkungan bermain, memberikan obat cacing secara teratur, melengkapi vaksin, dan memilih pakan bergizi adalah langkah dasar yang tak boleh diabaikan. “Merawat hewan dengan baik bukan hanya soal kasih sayang, tapi juga tanggung jawab,” ujarnya sambil tersenyum. Dedikasinya menjadikan drh. Dikhi sebagai sosok inspiratif di dunia kesehatan hewan lokal.
Editor: Yon Hearify