GKP VS Beautime: Sama-sama menjual Skincare & Kosmetik, Mending Beli di Mana?!

Fenomena penggunaan skincare di masyarakat berdampak pada menjamurnya bisnis skincare di Indonesia. Saat ini, banyak sekali toko-toko yang menyediakan berbagai produk skincare dan kosmetik. Saya telah mengunjungi dua toko skincare yang ramai dikunjungi oleh warga Purwokerto, yaitu toko GKP (Gudang Kosmetik Purwokerto) dan toko Beautime Indonesia cabang Purwokerto. Kedua toko ini sama-sama menyediakan bermacam-macam produk skincare, kosmetik, dan aksesoris. Kedua toko ini juga cukup bersaing untuk menarik pelanggan dengan menyediakan berbagai promo menarik.

Kali ini saya akan mengkomparasikan kedua toko ini dari segi kenyamanan tempat, pelayanan, kelengkapan produk dan yang pasti akan membandingkan harga jual produk.

GKP dengan Beautime

 

Kenyamanan tempat

GKP terletak di Jl. Ahmad Yani No.25, Karangjengkol, Sokanegara, Kec. Purwokerto Timur, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Lokasi tempat yang strategis, sehingga memudahkan kita untuk menemukan tempat ini. Setelah masuk ke toko, kamu akan langsung melihat banyaknya produk yang tersusun sangat rapi sesuai dengan brand skincare masing-masing. Meskipun tempatnya luas tetapi tempat ini sering terasa penuh akibat banyaknya pengunjung. Namun tidak masalah, toko ini ber-AC sehingga suhu rungan terasa sejuk apalagi desain interior toko ini juga sangat berkelas sehingga nyaman jika berlama-lama di toko ini.

tempat skincare GKP
Interior GKP yang berkelas membuat nyaman berbelanja
Tempat skincare Beautime
Interior Beautime penuh dengan warna warna gemas

Beautime terletak di Jl. Dr. HR. Boenyamin No.89, Pakembaran, Bancarkembar, Kec. Purwokerto Utara, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Lokasi toko ini juga strategis, parkirannya luas, ruangan yang luas dan ber-AC sangat membuat saya nyaman mengunjungi tempat ini. Produk-produk di toko bernuansa warna pastel ini juga tersusun cukup rapi.

 

Pelayanan

Pelayanan toko GKP sangat baik, tersedia pegawai SPG di setiap brand skincare atau kosmetik yang bisa membantu kita dalam memilih produk yang akan dibeli. Selain itu di toko ini tersedia empat kasir yang siap melayani anda agar tidak tarlalu lama mengantre. Pelayanan di toko Beautime juga cukup baik. Meskipun tidak ada pegawai SPG di setiap brand, namun ada beberapa pegawai yang siap membantu anda dengan ramah. Meskipun di Beautime hanya ada dua kasir, tetapi tidak perlu khawatir karna di sini tidak terlalu mengantre, dan bagi kalian yang tidak suka keramaian lebih baik mengunjungi toko Beautime saja ya.

 

Kelengkapan Produk

Sesuai dengan nama toko yaitu GKP (Gudang Kosmetik Purwokerto), produk skincare, kosmetik, disini sangat lengkap. Berbagai produk dari brand terkenal hingga brand yang jarang dilirik tersedia di toko ini. Selain skincare dan kosmetik, di toko ini juga menyediakan produk haircare, bodycare dan berbagai merek parfum. Sayangnya, tester tiap produk di toko ini disediakan kurang lengkap. Seringkali saya tidak menemukan tester beberapa produk, mungkin akibat banyaknya pengunjung sehingga tester produk cepat habis.

Bersaing dengan GKP, Beautime juga menyediakan berbagai brand produk skincare dan kosmetik dengan cukup lengkap. Apalagi tester yang disediakan juga lebih lengkap daripada GKP. Di Beautime juga menyediakan beberapa produk haircare, bodycare dan parfum. Dari segi kelengkapan produk memang GKP juaranya, namun sangat disayangkan tester tiap produk tidak tersedia dengan lengkap.

 

Harga Jual Produk

Disclamer: Data harga ini diambil pada tanggal 21 Mei 2024, sewaktu-waktu bisa saja terdapat perubahan harga.

Nama Produk Harga di GKP

(Gudang Kosmetik Purwokerto)

Harga di Beautime cabang Purwokerto
Garnier Micellar Cleansing Water Pink 125 ml Rp37.000,00 Rp33.800
Hanasui Cushion Soelmatte Pinkish 104 Rp65.000,00 Rp67.700
The Originote Cica B5 Soothing Moisturizer Rp48.000,00 Rp49.000,00
Lomira Dragon Fruit Hydrating Primer Sheet Mask Rp.7000,00 Rp3.400,00
Lomira Bamboo Charcoal Pore Cleansing Bubble Mask Rp10.000,00 Rp5000,00
Somethinc Serum Diamond Phyto Stem Cell 20ml Rp149.000,00 Rp149.000,00
Somethinc Serum Aha Bha Pha Peeling Solution 20ml Rp119.000,00 Rp115.500,00

 

Beberapa produk saya bandingkan sebagai sampel untuk melihat perbedaan harga jual di toko GKP dan Beautime. Ternyata harga jual produk kedua toko ini sangat bersaing. Tidak bisa disimpulkan toko mana yang menjual harga lebih murah, namun jika kalian ingin membeli masker wajah saya sarankan untuk membeli di Toko Beautime, mulai dari harga Rp3.400 kamu bisa membeli masker wajah. Kedua toko ini sering mengadakan promo menarik. Kalian bisa memantau promonya lewat akun Instagram mereka.

Bagikan:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *