foto karya Desy Chamin
Kurma merupakan buah yang kaya akan kasiatnya bagi tubuh. Tak hanya hanya dagingnya, biji kurma pun kaya akan manfaatnya. Biji kurma menjadi alternatif terbaru para pencinta kopi untuk menikmati kopi tanpa kandungan kafein.
Kopi biji kurma dalam uji organoleptik dan kandungan Fe pada kopi biji kurma memiliki beberapa kandungan, seperti; gat besi (fe), antioksidan, kalsium, vitamin c, protein, senyawa polifenol, flavonoid dan bebas kafein sehingga aman bagi para penderita lambung. Selain itu, Kopi biji kurma juga memiliki rasa, aroma, warna dan terstur yang mirip dengan kopi biasaya sehingga dapat diterima baik oleh masyarakat.
Apa manfaat lain kopi biji kurma?
Selain bebas kafein kopi biji kurma pun memiliki manfaat yaitu; kandungan polifelanol pada biji kopi dapat meningkatkan Kesehatan jantung. Selain itu, kandungan antioksidan dapat menetralkan radikal bebas dalam tubuh, mengurangi stres dan risiko pernyakit kardiovaskular.
Bagaimana cara membuat kopi biji kurma?
- Pisahkan biji kurma dari daging kurma.
- Bersihkan biji kurma dengan menggunakan air bersih.
- Biji kurma yang sudah bersih, keringkan biji kurma dengan menjemurnya di bawah sinar matahari. Agar pengeringan biji kurma lebih merata, gunakan loyang aluminium yang dapat menghantarkan panas dengan baik.
- Biji kurma yang sudah kering harus disangrai selama 1 jam agar memiliki warna yang lebih pekat.
- Tumbuk biji kurma sampai menjadi bubuk halus.
- Saring bubuk kurma agar menjadi lebih halus.
- Kopi bubuk biji kurma siap dinikmati.
Sumber:
Nur Gianing, D. & Kesehatan Masyarakat, F. Uji Organoleptik dan Kandungan Fe Pada Kopi Biji Kurma. Arter. J. Ilmu Kesehat. 4, 222–229 (2023).