Pelestarian Cagar Budaya Watu Sinom yang Mendukung Ekonomi Lokal

Sumber: http://surl.li/fvpivp

Cagar budaya Watu Sinom yang letaknya berada di Desa Keniten, Kedung Banteng telah mendapat perhatian dari warga sekitar untuk menjaga dan merawat kawasan Watu Sinom. Kawasan sekitar Watu Sinom terus dikembangkan oleh Kelompok “Paguyuban Peduli Cagar Budaya MERCU BUANA,” yang dipimpin oleh Bapak Angga agar bisa menjadi tempat wisata yang mendukung perekonomian lokal, terutama dalam sektor UMKM.

Watu Sinom mulai menarik minat pengunjung, meskipun fasilitas pendukung seperti akses menuju kawasan Watu Sinom, tempat duduk, area edukasi, dan gerai kuliner masih perlu diperbaiki warga tetap antusias datang. Pengunjung yang datang ke Watu Sinom, menaiki Watu atau ‘Batu’ yang besar dan duduk sembari menikmati segarnya udara. Berdasarkan nilai sejarah masyarakat sekitar, Watu Sinom merupakan salah satu tempat yang ada dalam cerita Babad Pasir Luhur. Pertemuan antara saudara tua dan muda menjadi latar belakang penamaan batu besar ini sebagai Watu Sinom.

Adanya perhatian dari warga sekitar untuk menjaga dan merawat Kawasan Watu Sinom, diharapkan agar Cagar Budaya Watu Sinom bisa menjadi tempat wisata yang memiliki nilai sejarah. Selain itu, Watu Sinom dapat membantu perekonomian lokal yang sejalan dengan potensi tumbuhnya ekonomi kreatif di kalangan generasi muda maupun masyarakat setempat. Khususnya, dalam sektor UMKM, kuliner, dan budaya.

Bagikan:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *